Puncak Hari Santri Nasional 2024, BAZNAS Ponorogo Ikuti Upacara di Aloon-aloon Ponorogo
22/10/2024 | Penulis: Intan
baznas ponorogo hadir pada upacara peringatan hari santri nasional
BAZNAS News - Peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2024 digelar di Aloon-aloon Kabupaten Ponorogo, pada Selasa (22/10) dan diikuti oleh seluruh elemen pemerintah.
BAZNAS Kabupaten Ponorogo turut menghadiri peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2024 dan melaksanakan upacara bersama Pemerintah Ponorogo dengan khidmat.
Ketua BAZNAS Kabupaten Ponorogo dengan didampingi oleh Kepala Pelaksana dan Staf turut hadir dalam pelaksanaan upacara peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2024.
Peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2024 ini mengambil tema "Menyambung Juang Merengkuh Masa Depan".
Bersamaan dengan hal ini, turut digelar Deklarasi Damai Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2024 yang ditandatangani oleh seluruh lembaga pemerintahan dan organisasi masyarakat.
Tentu momentum peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2024 ini menjadi refleksi kita semua tentang pentingnya merengkuh masa depan dengan tetap mengutamakan kedamaian dan kerukunan seluruh umat.
Berita Lainnya
Luar Biasa! BAZNAS Ponorogo Berhasil Himpun Rp 8,9 Miliar Dana ZIS Sepanjang 2025
BAZNAS Indonesia Meluncurkan Kampung Zakat dan Balai Ternak Baru di Kuningan
Tunjang Praktik Ibadah, BAZNAS Ponorogo Fasilitasi Alat Peraga Pemulasaran Jenazah untuk MTs Al-Kautsar
Baznas Ponorogo Berikan Bantuan Belasan Juta Rupiah untuk Biaya Pengobatan Pasien Tidak Mampu RSUD dr. Hardjono
Berdayakan Ekonomi Umat: Plt. Bupati Ponorogo Serahkan Bantuan Gerobak Usaha dari BAZNAS
HUT Ke-25 BAZNAS: Plt. Bupati Ponorogo Salurkan Berbagai Bantuan, Dari Bedah Rumah hingga Beasiswa SKSS

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
